Smartphone Android ICS Murah Dengan Dual Core : Mito A300

gendruk.com ~ Beberapa waktu lalu Mito Mobile meluncurkan sebuah smartphone Android kaya fitur dengan harga yang murah. Dibanderol dengan harga Rp699.000,- Mito A300 sudah menggunakan prosesor dengan jenis dual-core yang pastinya akan menjanjikan kecepatan operasi yang cukup mumpuni untuk kebutuhan mobile sehari-hari.

Digunakannya Android 4.0 Ice Cream Sandwich juga pastinya akan menambah kenyamanan dan produktivitas para penggunanya. Penampakan dari Mito A300 bisa anda lihat pada gambar dibawah ini :

Disamping fitur CPU dual-core Mediatek berkekuatan 1GHz dengan RAM sebesar 512Mb, Mito A300 juga dibekali fitur-fitur lain yang cukup lumayan untuk ukuran ponsel Android sekelasnya. Diantaranya adalah layar sentuhnya yang berukuran 4 inci dengan resolusi HVGA.

Flash Sale Rp 1

Gambar yang dihasilkan pastinya akan nampak nyaman di mata. Sisi multimedia kelihatannya menjadi fitur yang paling diunggulkan dari Mito A300 ini. Terbukti dengan kemampuannya untuk memutar TV karena dilengkapi dengan TV Tuner Analog. Tak lupa adanya player audio/video serta Radio FM Tuner.

Sayangnya untuk urusan kamera, Mito A300 hanya dibekali dengan kamera dengan besar 2 Megapixel. Tentunya sangat kecil jika dibandingkan dengan ponsel-ponsel lain yang harganya tidak beda jauh dengannya.

Sedangkan untuk kamera depan sama sekali tidak ada, hal ini juga berarti Mito A300 ini hanya mengandalkan jaringan 2G (GPRS/EDGE) tanpa dukungan penggunaan teknologi 3G/HSDPA. Mito A300 tercatat sudah beredar di pasaran.

Untuk anda yang memiliki budget pas-pasan tetapi ingin merasakan ponsel android dengan kekuatan prosesor dual core, mungkin Mito A300 ini bisa menjadi pilihan anda.

Spesifikasi Mito A300:
Analog TV, layar 4.0 inch LCD HVGA Touchscreen Capacitive, Dual On GSM 900/1800 MHz, OS Android 4.0 ICS, Prosesor CPU 1 GHz Dual Core, RAM 512 MB, WiFi, Bluetooth, MicroSD Slot, FM Radio/MP3/MP4 Player, Camera 2.0 MP, Google Play, Gmail, Google Maps, Facebook, Twitter, Yahoo Messenger, Email

Flash Sale Rp 1
About Author: