Sandisk Perkenalkan Sandisk Extreme SDXC UHS-1 (Ultra High Speed Class 1)

Sandisk Extreme SDXC UHS-1

Sandisk Extreme SDXC UHS-1 adalah kartu memori terbaru yang baru saja diperkenalkan oleh brand besar, Sandisk dalam acara CES yang baru saja dilangsungkan.

Kartu memori dengan tipe Extreme SDXC UHS-1 memiliki kuota penyimpanan yang cukup besar, besarnya kuota yang disediakan oleh kartu memori ini adalah sebesar 128 GB.

Untuk namanya sendiri, kenapa mengambil kode nama UHS-1. Nama UHS-1 merupakan singkatan dari Ultra High Speed Kelas 1, dimana nama itu mewakili kemampuan yang sudah ditanamkan dalam kartu memori terbaru dari Sandisk ini. Yaitu kemampuan untuk read dan write datanya mencapai 45 MBps.

Flash Sale Rp 1

Kartu memori Sandisk Extreme SDXC UHS-1 ini juga diklaim sebagai kartu memori tercepat yang ada di levelnya dan didesain untuk melakukkan pengambilan gambar foto beresolusi tinggi dalam keadaan burst mode ( mengambil beberapa gamabr dalam satu tembakan/jepretan).

Untuk harga sayangnya agak mahal, namun jika dilihat kemampuannya memang sebanding. Harga kartu memori Sandisk Extreme SDXC UHS-1 ini adalah sebesar $199,99 untuk kartu memori berukuran 64 GB dan $399,99 untuk kartu memori yang berukuran 128 GB.

Flash Sale Rp 1
About Author: