Menghemat Konsumsi Daya baterai Dengan Menggunakan Aplikasi Android

Cara menghemat baterai android – Masalah utama yang dimiliki oleh sebuah ponsel pinter adalah konsumsi daya yang tinggi. Tak bisa dipungkiri, banyaknya fitur dan semakin tinggi spesifikasi sebuah ponsel menuntut penggunaan daya yang lebih dibanding ponsel featured. Hal serupa juga dialami ponsel ber OS Android, kebanyakan Android hanya mampu bertahan 10 jam saja untuk pemakaian wajar. Banyaknya fitur yang menggunakan koneksi internet tentu saja menguras tenaga sehingga baterai cepat habis.

aplikasi penghemat beterai

Namun, Android memilki kelebihan karena banyak terdapat aplikasi yang berfungsi sebagai penghemat baterai. Aplikasi tersebut mengelola resource yang terdapat CPU sehingga bisa memaksimalkan daya baterai Android agar tidak cepat habis. Aplikasi penghemat baterai, pada dasarnya hanya melakukan sistem management CPU sehinggasemua bisa optimal. Nah, ada banyak aplikasi yang disediakan di Google Play Store, berikut ini aplikasi yang kami rekomendasikan untuk Anda coba:

Juice Defender
Aplikasi penghemat baterai yang satu ini cukup bagus, karena bisa memutuskan jaringan internet secara otomatis ketika tidak ada aktivitas di ponsel android. Kemampuan memutus jaringan ini membuat aplikasi Juice Defender mampu menghemat baterai sampai 50% sehinga membuat baterai tahan lama. Untuk mendownloadnya, cukup pergi ke Google play Store dan ketik “juice defender” pada kotak pencarian. Kemudian lakukan langkah download dan instalasi seperti biasanya. Juice defender menawarkan dua versi, yaitu gratis dan premium (berbayar). Jika Anda tidak memiliki cukup budget, bisa mencoba versi gratisannya, karena fiturnya juga sudah cukup mumpuni untuk menghemat baterai android Anda.
Yang menjadi pertanyaan banyak orang, apakah penggunaan aplikasi penghemat baterai benar-benar bisa menghemat baterai ?
Ya, aplikasi penghemat baterai memang benar-benar mampu menghemat konsumsi baterai android, karena mengakses dan mengatur jaringan ponsel Android, sehingga bisa meminimalisir trafik jaringan yang tidak berguna. Aplikasi penghemat baterai tidak mengakses baterai ponsel, jadi sangat aman untuk baterai. Salah satu penyebab utama baterai ponsel cepat habis adalah konektivitas ponsel yang secara real time akan terhubung dengan internet, dan aplikasi penghemat baterai berfiungsi memutus jaringan yang tidak penting.

Flash Sale Rp 1

Itulah, tips yang bisa Anda coba untuk menghemat baterai. dari pada repot repot membeli power bank yang harganya juga masih lumayan di pasaran.semoga bermanfaat

Flash Sale Rp 1
About Author: