Harga dan Spesifikasi Oppo Find 7 Terbaru

Oppo merupakan merk smartphone asal Tiongkok yang berhasil mendobrak anggapan pakem “hp Cina”. Selama ini produk-produk dari Cina dianggap sebagai produk murah dengan kualitas rendah, tapi Oppo malah mendobrak anggapan itu dengan mengeluarkan smartphone dengan spesifikasi kelas atas, bahkan mampu bersaing dengan Samsung, Sony dan perusahaan lainnya.

Harga dan Spesifikasi Oppo Find 7

Promosi besar-besaran yang dilakukan oleh Oppo ternyata berhasil menarik hati para pelanggannya khususnya di Indonesia. Tengok saja bagaimana Oppo N1 diburu oleh banyak orang. Hal yang sama juga tampaknya akan terjadi pada Oppo Find 7. Oppo Find 7 memiliki 2 tipe berbeda yaitu versi layar Full HD dengan harga murah dan QHD dengan harga premium.

Berikut ini adalah spesifikasi serta keunggulan yang dimiliki kedua tipe Oppo Find 7 :

Flash Sale Rp 1

Dimensi & Berat
Memiliki dimensi 152.6 x 75 x 9.2 mm dan berat 171 gram, smartphone ini cukup nyaman untuk digenggam tangan dengan ukuran yang tidak terlalu besar dan juga tidak terlalu kecil.

Layar
Layar berukuran 5.5 inchi dengan resolusi 1440 x 2560 px untuk QHD dan 1080 px untuk Full HD. Dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 3 sehingga layar pun anti-gores, anti-debu serta nyaman untuk dilihat.

Memori, RAM, Processor, Chipset dan Grafis
Memakai 4 otak (quad core) 2.5 GHz Krait 400 serta chipset Qualcomm Snapdragon 801, membuat Oppo Find 7 tidak akan mengalami gangguan seperti hang dan lag saat digunakan. Apalagi didukung RAM sebesar 3 GB, kartu grafis Adreno 330, Memori internal 32 GB dan tambahan eksternal hingga 128 GB. Smartphone ini bisa menjalankan game dan aplikasi kualitas HD tanpa masalah.

Baterai
Menggunaan baterai Li-Po 3000 mAh dengan didukung teknologi VOOC. Teknologi ini memungkinkan baterai di-charge dari 0 – 75 % hanya dalam waktu 30 menit saja. Teknologi ini juga akan membantu mengatur penggunaan baterai seefektif mungkin, jadi pengguna tidak perlu membawa power bank kemana-mana.

Kamera
Oppo Find 7 dilengkapi dengan kamera belakang sebesar 13 MP dan kamera depan 5 MP. Namun, jangan salah, berbekal sensor Exmor IMX214 BSI milik Sony, walau hanya 13 MP, namun kualitas foto yang dihasilkan setara kamera 50 MP. Kekuatan merekam dari kamera belakang pun luar biasa, dengan resolusi 4K dan 30fps, apalagi fitur Super Zoom hingga 10 kali lipat perbesaran objek.

Dengan berbagai keunggulan yang dimiliki serta merupakan merk yang mampu mendobrak pasar, harga Oppo Find 7 bisa dikategorikan cukup premium. Harga saat peluncurannya di Tiongkok harga Oppo Find 7 QHD adalah Rp. 6.470.000 dan Oppo Find 7 Full HD adalah Rp. 5.550.000.

Namun, harga di Indonesia lebih tinggi karena mengikuti kurs serta penambahan pajak.
Harga Oppo Find 7 QHD secara resmi di Indonesia adalah Rp. 6.999.000
Harga Oppo Find 7 Full HD secara resmi di Indonesia adalah Rp. 5.999.000

Flash Sale Rp 1
About Author: