Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat

Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat – Jerawat memang sangat menggangu, tapi bekas jerawat adalah hal yang paling menggangu wajah anda. Karena menimbulkan flek-flek hitam yang memperburuk penampilan anda. Biasanya flek hitam ini muncul karena kita memencet jerawat dan menimbulkan peradangan pada bekas jerawat tersebut. Jadi berhentilah untuk memencet jerawat tersebut apalagi jerawat yang baru tumbuh.
Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat
Nah, bagi anda yang sudah terlanjur memiliki flek hitam akibat bekas jerawat. Kali ini kita akan membahas Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat, berikut bahan alami dan tipsnya:

Tomat

Selain digunakan untuk bahan masakan atau diminum sebagai jus tomat, tomat juga berfungsi untuk menghilangkan bekas jerawat karena banyak mengandung vitamin C dan antioksidan. Caranya, cukup iris tomat kira-kira tebalnya 5mm, dan tempelkan flek hitam akibat bekas jerawat. Selain itu, tomat juga bagus untuk dikonsumsi, karena dapat mencerahkan kulit anda.

Mentimun

Mentimun juga bermanfaat untuk menghilangkan bekas jerawat karena mentimun bersifat dingin dikulit. Caranya, cukup iris mentimun kira-kira 5 mm dan tempelkan pad wajah anda.

Madu

Flash Sale Rp 1

Madu memang terkenal dengan banyak khasiat, salah satunya untuk menghilangkan bekas jerawat. Caranya, oleskan madu pada wajah anda dan tunggu sampai 15 menit. Lalu basuh wajah anda dengan air dingin.

Jeruk Nipis

Selain banyak mengandung vitamin C yang bagus untuk kesehatan kulit, jeruk nipis juga bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat. Caranya, oleskan beberapa tetes jeruk nipis pada flek hitam di wajah anda dan biarkan sampai mengering.

Bawang Merah

Haluskan 2 siung bawang merah, lalu tempelkan pada flek hitam di wajah anda. Untuk anda yang tidak terbiasa memasak, mungkin bawang merah akan membuat mata anda perih. Untuk mengatasinya, tempelkan mentimun di kedua anda sebelum menggunakan bawang merah, hal ini jug dapat sekaligus menghilangkan mata panda anda.

Minyak Zaitun

Selain bagus untuk kesehatan tubuh, minyak zaitun jug bermanfaat untuk menghilangkan flek hitam pada wajah anda. Caranya, oleskan minyak zaitun secukupnya pada flek hitam akibat bekas jerawat di wajah anda. Diamkan selama 15 menit, lalu basuh wajah anda dengan air dingin.

Sari Bengkoang

Bengkoang memang terkanal buah yang bagus untuk kesehatan kulit, salah satunya untuk menghilangkan bekas jerawat. Caranya, parut 1 bengkoang berukan sedang, lalu hasil parutan tersebut anda gunakan untuk masker di wajah anda. Biarkan masker tersebut mengering selama 2 jam, lalu bersihkan wajah anda dengan air sampai bersih.

Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat

Demikian bahan Cara Alami Menghilangkan Bekas Jerawat, tinggal pilih bahan yang paling mudah anda dapatkan disekitar anda. untuk yang sedang memiliki jerawat tak salahnya untuk membaca Cara Alami Menghilangkan Jerawat. Semoga dapat menghilangkan bekas jerawat anda dan membuat anda semakin PeDe.
Flash Sale Rp 1
About Author: