Akhirnya Bocoran Xbox 720 Terungkap

Gambar : product-reviews.net
Teknologi Terbaru – Setelah sekian lama hanya menjadi rumor, akhirnya spesifikasi dari konsol game Microsoft terbaru, Xbox 720 terungkap. Kemungkinan, nanti Microsoft hanya mengusung nama Xbox untuk konsol terbaru mereka.

Tidak hanya itu saja, berbarengan dengan Xbox 720, Microsoft juga mengenalkan Kinect 2.0, generasi teranyar Kinect tersebut mampu mengenali hingga empat pemain sekaligus. Bahkan menurut kabar, saking detilnya konon mampu mengenali hingga ke bentuk jari-jari penggunanya.

Menurut kabar yang didapat oleh detikINET dari Megagames, Senin (19/11/2012), Microsoft akan menggunakan Blue-ray untuk game pada konsol terbaru mereka. Selain itu fitur lainnya adalah ditambahkan kemampuan merekam siaran TV, ditingkatkannya improvisasi pada sisi audio yang akan menampilkan suara yang kental dengan nuansa tiga dimensi (3D).

Flash Sale Rp 1

Dari segi jeroan, konsol tersebut akan dibenamkan prosesor quad core, dimana tiap core-nya akan dijejali empat logical core. Sehingga dapat dikatakan konsol tersebut memiliki 16 logical core. Untuk menemani mesinnya disematkan pula RAM 8 GB.

Selain kedua hal diatas turut dibocorkan pula oleh Xbox World Magazine adalah sebuah kontroler baru yang dijuluki ‘innovative controller’ oleh Microsoft. Perangkat ini diklaim dapat menawarkan sensai berbeda dibandingkan kontroler sejenis kepunyaan Nintendo Wii U, meski mengusung konsep yang sama yaitu layar sentuh.

Yang menarik dari bocoran konsol terbaru mereka yaitu disertai pula gambaran dari Xbox 720 tersebut meski hanya berupa bentuk render 3D.

Flash Sale Rp 1
About Author: